Shin Ramyum Nongsim – Review Singkat

Nongshim merupakan salah satu produsen makanan terbesar dari Korea yang mengeluarkan banyak produk. Beberapa produknya telah beredar sangat luas di Indonesia, hal ini imbas dari kebudayan Korea yang perlahan-lahan masuk ke Indonesia, mulai dari K-POP, Drama Korea, Fashion, dan hingga makanannya.

Salah satu produk Nongshim yang wajib untuk dicicipi yaitu Shin Ramyun Nongshim. Shin Ramyun Nongshim adalah mie kuah ala Korea, yang memiliki citra rasa gurih khas Korea yang akan membuat kamu ketagihan ketika mencicipinya.

Nah, buat kamu yang penasaran dengan Shin Ramyun Nongshim. Yuk simak ulasannya dibawah ini!

1. Packing Shin Ramyun Nongshim

Ulasan pertama yang akan dibahas yaitu tentang packing Mie Kuah ala Korea dari Nongsim yang sangat menyita perhatian ini. Shin Ramyun Nongsim dikemas dengan bungkus berwarna merah yang di depannya terdapatan tulisan berwarna hitam tulisan berbahasa korea.

Di kemasan itu juga tertulis merk Nongshim dan nama produknya yaitu Shin Ramyun yang dilengkapi dengan keterangan noodle soup. Noodle soup sendiri merupakan keterangan bahwa mie yang terdapat di kemasan ini adalah mie kuah.

Shin Ramyun Nongsim yang sudah masuk ke Indonesia sudah dijamin kehalalnya. Karea di bagian bawah sebelah kiri terdapat sertifikat MUI.

Soal rasa Shin Ramyun Nongshim memiliki beberapa rasa, rasa yang paling favorit adalah rasa spicy yang terdapat pada bagian depan kemasan.

Sedangkan untuk komposisi, kandungan nilai gizi, asal mie, dan cara pembuatan terdapat pada bagian belakang kemasan.

2. Tekstur dan Bentuk

Shin Ramyun Nongshim memiliki bentuk yang unik, jika biasanya mie instan Indonesia selalu berbentuk persegi panjang. Berbeda dengan mie instan dari Nongshim ini yang memiliki bentuk lingkaran.

Di Dalam kemasan tersebut berisi mie, buah,dan sayuran kering saja. Buat kamu yang sering memasak mie instan Indonesia pasti akan bingung karena biasanya terdapat minyak dan bubuk cabai, dan bumbu penyedap lainnya.

Hal ini sangat berbeda dengan Shin Ramyun Nongshim yang hanya memiliki bumbu dan sayuran kering saja didalamnya.

Saat dimasak Shin Ramyun Nongshim akan berubah selayaknya mie instan pada umumnya. Teksturnya kenyal dan mie berbentuk kecil-kecil.

Nah, buat kamu yang penasaran dengan rasa Shin Ramyun Nongshim. Kamu bisa banget membelinya secara daring.